Rabu, 08 Desember 2010

HIV/AIDS

   Peringatan hari HIV/AIDS jatuh pada tanggal.1 Desember . HIV itu adalah singkatan dari Human Immunodeficiency Virus.

          HIV (Human Immunodeficiency Virus) adalah sebuah retrovirus yang menginfeksi sel sistem kekebalan tubuh manusia. Infeksi dari HIV menyebabkan pengurangan cepat dari sistem kekebalan tubuh, yang menyebabkan kekurangan imun. HIV merupakan penyebab dasar AIDS. Dari hasil penelitian, semua penderita HIV/AIDS yang telah masuk ke dalam fasa seropositif, menunjukkan gejala hipotiroid.

          HIV adalah anggota dari genus lentivirus, bagian dari keluarga retroviridae yang ditandai dengan periode latensi yang panjang dan sebuah sampul lipid dari sel-host awal yang mengelilingi sebuah pusat protein/RNA. Ada dua spesies HIV menginfeksi manusia, yaitu HIV-1 dan HIV-2. HIV-1 adalah yang lebih “virulent” dan lebih mudah menular, dan merupakan sumber dari kebanyakan infeksi HIV diseluruh dunia. Sedangkan HIV-2 kebanyakan masih terkurung di Afrika barat (Reeves and Dons, 2002). Kedua spesies berawal di Afrika barat dan tengah, melompat dari primata ke manusia dalam sebuah proses yang dikenal sebagai zoonosis.

          HIV itu menular melalui hubungan kelamin dan hubungan seks oral, atau melalui anus, transfusi darah, penggunaan bersama jarum terkontaminasi melalui injeksi obat dan dalam perawatan kesehatan, dan antara ibu dan bayinya selama masa hamil, kelahiran dan masa menyusui. Di Asia, wabah HIV terutama disebabkan oleh para pengguna obat bius lewat jarum suntik, hubungan seks baik antar pria maupun dengan pekerja seks komersial, dan pelanggannya, serta pasangan seks mereka. Pencegannya masih sangat kurang memadai.

          Banyak orang yang takut untuk terkena dengan virus yang satu ini (HIV). Karena virus ini sangat berbahaya bagi seseorang yang terkena dengan virus ini. Seseorang yang terkena virus HIV ini seringkali bahkan hampir dijauhi oleh orang-orang disekitarnya. Karena mereka tidak ingin tertular dengan virus yang satu ini.

         Tapi seharusnya jika kita mempunyai teman atau keluarga terdekat yang terkena virus HIV tidak harus dijauhi. Karena mereka sangat membutuhkan motivasi untuk berubah menjadi lebih baik. Dan juga untuk memberikan semangat hidup untuknya.

Sumber : Google

Tidak ada komentar:

Posting Komentar